IVF Treatment II

Tanpa menunggu terlalu lama, aku dan Miku melakukan IVF yang kedua. Setelah yang udah kalian ketahui di IVF yang I ini hasilnya kan negatif dan lumayan mengecewakan. Padahal ya udah panjang dan melelahkan gitu prosesnya.
Di proses yang kedua ini gak terlalu panjang sih, karena disini aku gak perlu suntikan- suntikan hormon. Karena aku punya simpanan 5 embryo di klinik tersebut.

Kalo seandainya orang yang punya siklus menstruasi normal, maka setelah kegagalan IVF yang pertama itu, mereka cukup menunggu beberapa hari saat siklus mereka datang.

Sedangkan aku …

19/12/2013

Dateng ke klinik untuk USG transvaginal, iya sodara- sodara didongkrak lagiiih ….! Tujuannya untuk melihat kondisi rahim dan sel telur. Kemudian dokter memberi resep Progyn 2x sehari. Obat yang mengandung hormon estrogen ini fungsinya untuk mempersiapkan rahim dan kondisi di dalamnya agar siap untuk menerima sel telur yang akan ditransfer nantinya.

03/01/2014

Dateng ke klinik lagi untuk USG transvaginal lagi, lantas di hari itu dokter meresepkan lagi Progyn dan Lutin yang merupakan obat hormon progesteron untuk menyeimbangan hormon.

08/01/2014

Di hari ini aku kembali dateng ke klinik dan kali ini untuk proses transfer egg ke rahim. Setelah beberapa menit proses transfer, suster memberi beberapa kertas yang salah satu isinya adalah official test day on 25 january 2014.

Hasil tes
Hasil tes

Nah karena gak sabaran, seperti biasa aku curi start untuk ngetes loh, didukung oleh Miku yang beli 2 doz testpack, hehehe.  Di tanggal 18/01/2014 itu aku juga record kalo berat badan aku 60,9 kg. Iyaaa lagi overweight *tutup mata* Seperti yang kalian lihat , hasil test diatas itu positiiiiif!! Suka dunk, happy, gembira tapi masih campur was- was sih yah… Dan masih kurang puas juga loh …

24/01/2014

Pregnant!
Pregnant!

Di test yang kali ini 3+ menunjukkan bahwa kehamilan udah masuk ke minggu ke 5. Ajaiiib! Tapi sodaraaaah…

26/01/2014

Aku kaget dunk, pas Miku mau keluar kota lagi! Tiba- tiba aku mengalami pendarahan. Rasanya dunia mengecil aja.

28/01/2014

Mual- mual parah seharian.

31/01/2014

Miku pulang dari London, tapi akunya sedih, karena aku mengalami lagi pendarahan dan kali ini lebih banyak. Walopun gak sebanyak dan separah yang biasa orang- orang alami saat dapet siklusnya. Akhirnya malam itu aku mengajak Miku ke UGD. Walopun sampai di UGD gak disentuh sama sekali, bahkan si suster cuma menyarankan jika pendarahan lebih banyak dan berlanjut di malam hari dan keesokannya maka kami dianjurkan untuk telepon ambulan untuk ke UGD.

01/02/2014

Mual- mual masih berlanjut dan mengeluarkan spot- spot.

Lantas bagaimanakah kelanjutannya ?? Tunggu yaaa ….! Biar gak kepanjangan postingannya, ntar bosen lagi 😀

Advertisement

76 thoughts on “IVF Treatment II

    1. looh, lahkok bisa begitu ?? blog kamu lagi marahan ya sama punyaku ??
      Kamu beneran gak salah ngirim buku iitu kemarin Non, thanks a bunch deh pokoknya … Lanjutannya udh bisa dibaca sekarang…

Leave a Reply to astridtumewu Cancel reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s